Purna Tugas, Kamituwa Kalurahan Bendungan Pamit

IRWANTO 22 Maret 2025 21:31:28 WIB

Bendungan SIDA - Masa kerja pasti ada akhirnya, seperti halnya sebuah jabatan dalam pekerjaan pun akan tiba saatnya berakhir. 

Hal tersebut juga berlaku untuk Pamong Kalurahan, seperti yang dialami Kamituwa Kalurahan Bendungan Bapak Jumiyo. Beliau tepat pada tanggal 21 Maret 2025 memasuki masa akhir jabatan atau purna tugas. Beliau mengabdi kepada Kalurahan Bendungan kurang lebih selama 34 th.

Jum'at (21/3/25) sore, di Taman Lumbung Kalurahan Wiladeg Pemkal Bendungan mengadakan acara perpisahan purna tugas Kamituwa. Dalam acara tersebut dihadiri oleh Lurah dan seluruh Pamong serta Babinsa dan Bhabinkamtibmas. 

Dalam sambutannya, Bapak Lurah memberikan apresiasi setinggi-tingginya kepada Bapak Kamituwa atas pengabdiannya selama kurang lebih 34 th, dan berharap meskipun sudah purna tugas namun masih bisa saling berkomunikasi. 

Kemudian selanjutnya Bapak Kamituwa pun juga berpamitan kepada Bapak Lurah dan seluruh pamong, dan acara diakhiri dengan penyerahan beberapa SK dan kenang-kenangan dari pamong dan terakhir ditutup dengan foto bersama untuk kenang-kenangan. 

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung

Terjemah