Tanda Tangani Prasasti, Mushola Zaenab Al Hanaqi Diresmikan

IRWANTO 29 Agustus 2022 07:47:04 WIB

Bendungan SIDA – Pembangunan Mushola Zaenab Al Hanaqi sudah selesai meskipun belum bisa dianggap sempurna. Untuk penyempurnaan tersebut masih diperlukan banyak biaya. Maka masih diperlukan donatur untuk menyempurnakan pembangunan mushola.

Setelah beberapa tahun ini masyarakat tidak diperbolehkan untuk melaksanakan kegiatan kemasyarakatan seperti, rasulan, hajatan,pengajian bahkan pelayatan, maka untuk tahun ini pemerintah sudah memberikan kelonggaran masyarakat untuk bisa melaksanakan kegiatan kemasyarakatan tersebut namun tetap menjaga protokol kesehatan.

Takmir Mushola Zaenab Al Hanaqi, mengadakan acara peresmian mushola dengan pengajian di Mushola Zaenab Al Hanaqi. Kegiatan tersebut dilaksanakan pada Minggu (28/8) dengan pembicara Al Ustadz H. Sutarjo, S.Ag, M.Ag dengan tema “ Tingkatkan Amal Ibadah Dan Jaga Ukhuawah Islamiyah “. Dalam pengajian tersebut turut hadir, Bapak Santosa, S.Sos Lurah Bendungan, Bapak Bhabinkamtibmas, jamaah dari Padukuhan Bendungan, Padukuhan Selang, Padukuhan Watudalang, Padukuhan Gandu 1dan 2 bahkan ada jamaah dari Padukuhan Ngricik Wiladeg dan Padukuhan Randukuning Wonosari. Mengawali acara dengan sambutan dari ketua takmir mushola dilanjutkan dengan laporan kegiatan oleh ketua panitia pembangunan mushola.  Mushola Zaenab Al Hanaqi diresmikan langsung oleh Bapak Santosa, S.Sos selaku lurah Kalurahan Bendungan dengan menandatangani prasasti yang diawali dengan sambutan terlebih dahulu.

Setelah penandatanganan prasasti kemudian dilanjutkan dengan acara inti pengajian. Dalam tauziahnya, Ustadz H. Sutarjo, S.Ag, M.Ag menekankan untuk setiap manusia wajib bersyukur atas semua yang telah diberikan oleh Tuhan Yang Maha Esa kepada kita. Selalu menjaga ukhuwah Islamiyah, saling menghargai dan menghormati dengan sesama, jangan sampai terpecah belah oleh keadaan dan yang paling berat adalah memakmurkan mushola.

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung

Terjemah