Tutup Lomba Agustusan Dengan Jalan Sehat Dan Senam
IRWANTO 28 Agustus 2022 07:24:09 WIB
Bendungan SIDA – Kemeriahan dalam rangka memperingati HUT RI ke-77 masih banyak digelar dibeberapa wilayah, seperti di Padukuhan Bendugan Kalurahan Bendungan Kapanewon Karangmojo. Sabtu (27/8) Karang taruna Padukuhan Bendungan menggelar acara jalan sehat dan senam di halaman Balai Padukuhan Bendungan.
Acara tersebut digelar selain untuk memeriahkan HUT RI ke – 77 sekaligus sebagai pembagian hadiah dari lomba-lomba yang diselenggarakan oleh karang taruna beberapa hari sebelumnya. Didalam acara tersebut disediakan juga doorprize menarik, dengan doorprize utama 1 ekor kambing. Untuk kupon doorprize dapat diperoleh dengan membeli ke panitia dengan harga Rp 2.500,00/ kupon. Jalan sehat ini dibuka untuk masyarakat umum, terlihat untuk peserta jalan sehat ada yang dari kalurahan lain.
Bapak Lurah dan Pamong Kalurahan juga turut andil dalam kegiatan tersebut. Untuk rute jalan sehat hanya mengelilingi Padukuhan Bendungan saja. Setelah selesai jalan sehat, sembari menunggu pembagian hadiah lomba, diisi dengan penampilan elekton. Kemudian juga Bapak Lurah diberikan waktu untuk memberikan sambutan.
Menurut informsi yang diterima admin, untuk doorprize utama yaitu 1 ekor kambing diperoleh oleh ibu Giyem warga Rt 01 Rw 01 Padukuhan Bendungan Kalurahan Bendungan.
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Pengunjung |
- Panewu Karangmojo Tinjau Lahan Jagung Program Ketahan Pangan Kalurahan Bendungan
- KPPS Mendapatkan Bimtek Pemungutan, Penghitungan Suara Oleh PPS Dan PPK
- Aspal Rusak Depan Kantor Kalurahan Bendungan Mulai Diperbaiki
- Rehab Gedung Selesai, Pustu Di Kalurahan Bendungan Resmi Ditempati Lagi
- Kalurahan Bendungan Mendapatkan Sosialisasi Perbaikan Pengaspalan Jalan
- Sukseskan PILKADA, KPPS Kalurahan Bendungan Resmi Dilantik
- Rutin, Posyandu Balita Dilaksanakan Di Setiap Padukuhan