Ibu-ibu PKK Desa Bendungan Ikuti Peningkatan kapasitas
Didik Rustanto 25 Mei 2016 12:03:52 WIB
Pada tanggal 23 mei 2016, Tim Penggerak PKK Desa Bendungan menyelenggarakan pelatihan dan peningkatan kapasitas bagi anggota PKK Se-Desa Bendungan Kecamatan Karangmojo. Pelatihan ini diselenggarakan di Ruang Rapat balai Desa Bendungan, diikuti oleh Tim Penggerak PKK Desa, jumlah peserta seluruhnya sebanyak 30 orang.
Ketua Panitia Penyelenggara : Krisdwindartatik, S.Pd M.Pd menyatakan bahwa pelatihan ini diselenggarakan dengan tujuan untuk meningkatkan pengetahuan, kemampuan dan ketrampilan para peserta tentang tugas pokok dan fungsi dari PKK.
Kepada para peserta diharapkan agar mengikuti pelatihan ini dengan sungguh-sungguh sehingga dapat memahami dengan baik semua materi yang disajikan. Selanjutnya diharapkan nanti segera mengambil langkah tindak lanjut seperti melakukan sosialisasi, koordinasi, dan menggerakkan masyarakat melaksanakan kegiatan, serta mengelola administrasi yang diperlukan dengan tertib dan berlanjut ungkap Ibu Ketua Tim Pengerak PKK Desa Bendungan
Ibu Imawan ( Isteri Wakil Bupati Gunungkidul –red ) Ketua pembina PKK Kabupaten Gunungkidul yang hadir sebagai pemateri menyampaikan yang pada pokoknya meminta semua pihak mendukung dan berpartisipasi dalam program pembangunan kesehatan khususnya yang terkait dengan 10 Program Pokok PKK, membudayakan hidup bersih dan sehat, serta menyukseskan program KB.
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Pengunjung |
- Panewu Karangmojo Tinjau Lahan Jagung Program Ketahan Pangan Kalurahan Bendungan
- KPPS Mendapatkan Bimtek Pemungutan, Penghitungan Suara Oleh PPS Dan PPK
- Aspal Rusak Depan Kantor Kalurahan Bendungan Mulai Diperbaiki
- Rehab Gedung Selesai, Pustu Di Kalurahan Bendungan Resmi Ditempati Lagi
- Kalurahan Bendungan Mendapatkan Sosialisasi Perbaikan Pengaspalan Jalan
- Sukseskan PILKADA, KPPS Kalurahan Bendungan Resmi Dilantik
- Rutin, Posyandu Balita Dilaksanakan Di Setiap Padukuhan